Tuesday, January 17, 2017

#3 Memasak Sendiri Medium-Rare Steak Sambal Matah

Tulisan ini disponsori oleh "kebangun dari tidur dan ngga bisa tidur lagi dan bingung mau ngapain". Memang ya niat untuk nulis itu bisa dateng kapan aja semau mereka. Giliran sudah nulis biasanya bakal susah banget buat berhenti. Ya, kayak kali ini nih bisa nulis hampir dua menu sekaligus. Tapi ngga apa-apa yah biar blognya makin rame. Hehehe.


Medium-Rare Sirloin Steak with Sambal Matah

Untuk menu yang ketiga kali ini aku bakal bahas gimana caranya masak steak kamu sendiri di rumah. Nah, ini pas banget buat kamu yang emang doyan makan steak terus penasaran pingin bikin sendiri di rumah. Guys, percaya ngga percaya sebenernya gampang banget lho buat masak steak sendiri! Lebih murah dan tentunya kamu bisa variasiin sendiri sambal dan side dish-nya. Kalau aku sih bikin Medium-Rare Steak pakai sambal matah dan side dishnya tumis jamur dan buncis. Mau tau gimana caranya? Simak terus ya!

Bahan yang Dibutuhkan:
  • Sirloin steak 200 gram. Kamu bisa bebas pilih mau jenis potongan daging apa aja, tapi kalau aku lebih suka sirloin karena jenis potongan inilah yang paling banyak lemaknya kalau dibanding sama jenis potongan lainnya. Hehehe!
  • 1/2 Sendok teh black pepper (sesuai selera kamu aja, bisa ditambahin kalau masih terasa kurang)
  • 1/2 Sendok teh garam
  • Oregano (optional)
  • Olive oil secukupnya 
Cara Memasak Steak:
  • Pertama-tama, baluri dulu sirloin kamu dengan black pepper dan garam di kedua sisi sampai merata.
  • Setelah itu, baluri juga pakai olive oil secukupnya di kedua sisinya, sisihkan.
  • Panaskan teflon (ngga perlu dikasih minyak atau olive oil lagi ya), terus masukkan sirloin yang sudah dibumbui ke dalamnya.
  • Nah, berhubung kemarin aku mau coba medium rare (masih ada warna merah atau pink di bagian dalam dagingnya), jadi aku masak/goreng steaknya selama kurang lebih 3-4 menit untuk masing-masing sisinya. Jangan lupa taburin oregano (optional) pas membalik kedua sisinya ya! Tapi kalau kamu mau benar-benar matang, kamu bisa menggorengnya selama kira-kira 6 menit untuk masing-masing sisinya. Tergantung selera sih.
  • Kalau keduanya sisinya sudah matang, sisihkan steak dan taruh dalam piring saji.

Cara Memasak Sauteed Veggies atau Tumis Sayur Untuk Side Dish:

  • Siapkan 5 buah buncis, bersihkan kedua ujungnya kemudian potong sepanjang 2 cm.
  • Bersihkan dan potong 2 buah jamur champignon 
  • Tumis buncis dan jamurnya pakai satu sendok olive oil dan jangan lupa beri bumbu black pepper dan garam sesuai selera.
  • Angkat dan sajikan di sebelah steak yang sudah kamu buat.

Cara Membuat Sambal Matah:

  • Siapkan 8 buah cabe rawit (sesuai selera), cuci, kemudian potong kecil-kecil.
  • Iris tipis kalau perlu cincang bawang merah dan bawang putih masing-masing 2 buah.
  • Iris tipis 3 lembar daun jeruk.
  • Campurkan cabe, bawang merah, bawang putih, dan irisan daun jeruk. Beri juga perasan 1 buah jeruk purut. Siram pakai minyak panas dan beri 1/4 sendok teh garam (sesuai selera). 
  • Sambal matah siap disajikan bersama sang steak.

Gampang kan guys? Sekarang kamu ngga perlu repot-repot ke restoran lagi deh! Hehehe! Selamat mencoba yaaa! XO

No comments:

Post a Comment